Cara mudah merawat rambut dengan daun seledri
Rambut merupakan mahkota manusia, jadi sudah selayaknyalah kita menjaga kesehatan dan keindahan rambut kita. Rambut yang sehat dan indah tentu akan menjadi daya tarik tersendiri bagi kita. Dan bukan tidak mungkin dengan rambut ini kita akan disukai oleh banyak orang. Banyak orang yang sudah menggelontorkan uangnya untuk rambutnya, namun sebenarnya untuk menjaga kesehatan rambut kita juga bisa menggunakan bahan yang sudah disediakan oleh alam seperti daun seledri yang mudah kita temui setiap harinya. Daun seledri sendiri memiliki berbagai kandungan didalamnya, seperti vitamin A, Kalsium, dan juga zat besi. Selain dari kandungan yang sudah saya sebutkan tadi, masih banyak kandungan lain yang terkandung dalam seledri. Namun, kesimpulannya, selain dapat menyedapkan makanan, seledri juga bisa anda gunakan untuk merawat rambut. Berikut langkahnya, namun jangan lupa untuk membaca artikel saya yang lainnnya seperti cara mudah melentikkan bulu mata dan juga cara alami menghaluskan rambut.
1. Ditumbuk
Ambil beberapa batang seledri, ambillah sekitar 5 sampai 10, namun perkirakan saja dengan rambut anda. Jika tebal dan panjang mungkin bisa lebih, namun jika tidak terlalu tebal mungkin pas-pas saja. Caranya sangat mudah, anda hanya perlu untuk menumbuk daun seledri tersebut, namun tentunya sudah anda cuci sebelum anda tumbuk, selain menumbuk anda bisa menguleknya. setelah cukup halus, balurkan ke rambut anda dengan sedikit pijatan-pijatan kecil, lalu bungkul rambut anda. Tunggu hingga kira-kira 45 sampai 60 menit dan kemudian bilaslah dengan sampo.
2. Direbus
* Ambil 5 sampai 10 batang seledri, lalu cuci hingga bersih.
* Potong kecil-kecil daun seledri.
* Rebus bersama dengan air secukupnya hingga mendidih.
* Setelah mendidih, pisahkan antara air dan juga potongan daun seledri.
* Campurkan air rebusan tersebut dengan satu sendok cuka dan aduk rata.
* Usapkan ke rambut anda dan tunggu kira-kira 30 menit.
* Bilaslah hingga bersih menggunakan sampo.
Demikianlah tips-tips alami yang bisa saya berikan kali ini, semoga bermanfaat.
terima kasih atas informasinya. Sukses ya..!! Dan Terimakasih banyak telah berbagi informasnya, Semoga Makin Keren selalu untuk info beserta websitenya,,
ReplyDelete